5.31.2011

Dari Cibiru Bandung Ke Serpong tangerang

BSD CITY SERPONG TANGERANG



Tanggal 28 Mei 2011 tepatnya dihari sabtu, aku ditugaskan oleh sekolah tempat aku bekerja untuk datang ke acara seminar nasional yang diselenggarakan oleh ATPUSI (Asosiasi Tenaga Perpustakaan Sekolah Indonesia tentang "Sertifikasi Tenaga Perpustakaan Sekolah dan Sekolah Kedinasan".

Jam 04.45 aku berangkat dari Bandung dengan memakai kendaran dinas yang ditemani oleh seorang supir yang udah tahu Kota Jakarta dan Tangerang. Dalam perjalanan sebisa mungkin aku tidak tidur karena aku ingin tahu perjalanan ini sampai ke tempat tujuan. tapi ternyata rasa kantuk ku mengalahkan segalanya dan aku pun tertidur. Tapi kemudian aku terbangun di saat mau istirahat dan itu tempat peristirahatan terakhir disepanjang Tol, entah KM berapa.

Singkat cerita...... dalam perjalanan pulang menuju Bandung sekitar pukul 17.15, kebetulan dua temen yang aku kenal pada saat seminar ikut nebeng pulang yang arahnya sama ke tempat kakak aku tinggal. Karena aku tak tahu jalan menuju ke tempat kakak aku, akhirnya temen aku yang bernama ibu Evi jadi penunjuk arah. ckckkck................tapi sayang, ibu evi tak terlalu apal jalannya.........dan akhirnya nyasar, padahal cuma belok sedikit. tapi alhamdulilah akhirnya nyampe juga ke tempat kakak aku. Tempat tinggal kakak aku ada di dalam lokasi tempat kerja alian mess.........ketika masuk gerbang, didalam penuh dengan orang-orang dan yang lebih aku kaget lagi, didalam bukan hanya dipenuhi oleh orang-orang tapi anjing hitam yang siap menggonggong ketika ada orang yang pertama kali masuk atau pertama dikenal oleh anjing itu. dan Anjing itu ga tanggung-tanggung untuk menggigit manusia.

Kakak aku bilang "jangan takut soalnya anjing itu akan mencium aura orang yang takut dan dia akan menggonggong dan lebih parah lagi akan mengejar dan menggigit."

Dari situ, aku sebenarnya takut banget tapi aku mencoba berusaha berjalan senyaman mungkin. Dan aneh anjing itu ga menggonggong, bahkan mengejar dan menggigit pun tidak. Anjing itu terus berjalan di belakang aku dan kakak aku. Aku kira Anjing itu hanya satu, tapi setelah masuk lebih dalam lagi.....ternyata.......Oh my God........banyak sekali anjingnya.......Entah ada berapa jumlahnya. Rasanya aku ingin sekali berlari, tapi aku tahan. semua anjing itu mengikuti. Dan akhirnya......nyampai juga dirumah kakak aku.....aku lega banget. Kakak aku alias teteh aku pun ngambil makanan untuk diberikan kepada hewan-hewan itu.......mereka lahap sekali makannya. Aku pun memandang mata salah satu diantara hewan itu namanya "blacky", dia pun memandang balik, aku bercandain dia dengan ngedip-ngedipin mata,meletin lidah dan makan di depan dia agar dia tergiur dengan makanan aku. Blacku cuma diam aza.

Aku cuma mampir sebentar di rumah teteh, aku pun pulang dengan menjinjing beberapa barang titipan teteh. Ehhhhh.........si blacky malah mau ngajakin aku main, dia ada dibelakang aku dan kepeleset.......lucu bnaget......hehehehehe......
Aku mulai merasa nyaman dengan pulangnya walaupun tangan aku tidak digandeng oleh teteh dan anjing-anjing itu ada dibelakang aku..........

Teteh pun bilang "Aneh yh???? ko bisa sih??? padahal anjing-anjing itu suka menggonggong kalau ada orang yang baru masuk dan baru dikenalnya, tapi ke kamu mah nggak bahkan temen teteh yang udah lama pun dan sering kesini suka dikejar dan anjing ini langsung menggonggong. Anjing ini tau aura mana yang mau jahat ke teteh dan mana yang enggak."

Aku pun nyeletuk "ya iyalah, aku kan cewek baik.....hewan pun bisa tau aura aku gimana....hehehehe...."

Maklum......yang perhatian, ngasih makan dan sayang banget itu adalah teteh aku, makanya Setiap ada teteh.....anjing-anjing itu langsung nyamperin......ibaratnya seperti prajurit-prajurit yang melindungi ratunya dan menyambut sang ratu datang.....hehehhee......

Sepanjang perjalanan......supir aku bercerita banyak sekali......
"Dulu 10 tahun yang lalu pas aku kesini.......kota ini penuh dengan pohon-pohon karet, masih hutan......tapi sekarang mah berbanding terbalik 180 derajat. Sepong sudah menjadi daerah elite, apalagi setelah dibangun kota mandiri Bumi Serpong Damai (BSD) malah makin kesohor. Ini pertama kalinya aku menjelajahi daerah Serpong tangerang. Aku takjub.....ternyata daerah yang semula agak terpencil dan orang-orang kota dulu menyebutnya dengan daerah udik malah makin wahhhhh................sesuatu yang amazing........keren banget

Tapi ada banyak sekali yang ngga aku dapat disini yaitu alam bebas...alam yang masih alami belum tersentuh bahkan alam yang sudah tersentuh pun aku tak menemukan dan mendapatkannya disini.............

Aku berpikir "kalau daerah terpencil atau hutan bisa dibuat elite seperti ini, gimana dengan bumi ini?????" Bumi akan marah dan menangis.......
Boleh aza sich daerah terpencil dijadikan daerah elite....tapi hargai dan hormatilah juga alam atau pohon-pohon yang sudah lama hidup dan tinggal di daerah ini......Pohon bisa hidup ratusan tahun bahkan ada yang ribuan tahun.......tapi manusia hanya beberapa saja yang bisa hidup ratusan tahun.

Coba anda bayangkan "bagaimana rasanya ketika anda sudah nyaman tinggal dirumah yang anda bangun tapi tiba-tiba rumah anda digusur, diratakan dengan tanah tanpa peduli dengan anda sendiri. Apakah anda diam saja???? apakah anda tidak akan marah???? apakah anda tidak akan menangis???

Aku yakin....anda pasti akan marah, menangis, berontak dan melawan. Tapi sebaliknya dengan alam atau pohon-pohon. Alam akan marah dan menangis tapi sayangnya....dia tidak bisa berontak dan melawan. Dia hanya bisa diam saja ketika manusia-manusia dengan sembarangan membabat habis pohon-pohon tanpa ada rasa kepedulian.................Astagfirullah.........emang....sungguh kejam manusia itu.......tapi kekejaman manusia mendapatkan balasan yang setimpal dengan perbuatannya. Banjir dimana-mana, tanah longsor, kekeringan, kekurangan air bersih.........itulah akibatnya.

Ada pepatah mengatakan "Alam akan bisa hidup tanpa manusia tapi manusia tidak akan bisa hidup tanpa alam"

huhhhhhh........kasihan juga alam yahhhh?????

 




Pukul 22.15 akhirnya perjalanku ke Serpong berakhir sudah. Aku melepaskan rasah lelah ini di rumah mungil yang aku tempatin di dalam lingkungan Kampus hijau SMAT Krida Nusantara. Aku harus segera tidur karena besok hari minggu aku sudah ada janji dengan temen satu kerja akan jalan-jalan naik gunung manglayang, yang ngga jauh dari tempat tinggal aku.

Pagi dengan udara sejuk nan cerah menyapaku, alhamdulilah........aku bisa terbangun kembali di hari yang begitu cerah ini....
Pukul 06.45 aku melanjutkan kembali perjalanku.......tapi bukan ke kota ketika kemarin tapi sekarang malah kebalikannya........ke kampung pedalaman yang pemandangan alamnya........bikin sueger mata, hati dan pikiran......hehehe.....dan kali ini aku ditemani oleh temen aku (Inda Jumati).

kami berjalan kaki menyusuri jalan yang pemandangan sebelah kanan, kiri, depan, belakang yang begitu mempesona.........






Sekitar Rumahku di SMAT Krida Nusantara


Panorama Pemandangan Gunung Manglayang Cibiru Bandung






Alam Desa Cipadung Cibiru Bandung SMAT Krida Nusantara



PANORAMA GUNUNG MANGLAYANG


ASRAMA PUTRA (ASPA) SMAT KRIDA NUSANTARA





DEPAN RUMAH DINAS KU


Indah bukan???????? pemandangannya begitu sangat suka.......
kalau aku harus memilih, lebih baik aku tinggal di kampung yang alam pemandangan masih natural dan menyejukan.........

Kalau anda milih mana????? ^_^



2 komentar:

POSKAN KOMENTAR